
31/05/2024
Cara Mudah Membuka Pintu dan Menyalakan Mesin Mobil Kalau Baterai Remote Smart Entry Key Habis
Cara Mudah Membuka Pintu dan Menyalakan Mesin Mobil Kalau Baterai Remote Smart Entry Key Habis
Fitur Smart Entry Key atau Smart Key memberikan kemudahan masuk ke dalam kabin sehingga rata-rata mobil penumpang Toyota sudah menggunakannya. Praktis dan tidak rumit, cukup tekan tombol di hendel pintu, maka kunci pintu akan terbuka.
Fitur ini juga memudahkan Anda saat ingin menyalakan mesin. Hanya dengan menekan tombol Start/Stop Engine, maka mesin bisa dinyalakan dan dimatikan dengan mudah. Selanjutnya Anda tinggal meyimpan remote di kantong celana atau baju.
Fitur ini memanfaatkan sinyal dari transmitter (remote) yang berhubungan dengan receiver yang ada di mobil. Remote ini biasa juga disebut keyless (tanpa gagang kunci). Meskipun bukan lagi fitur anyar, namun ternyata masih banyak yang belum paham, khususnya kalau baterai habis.
Cara Buka Pintu Saat Baterai Remote Habis
Lantas, bagaimana kalau ternyata baterai remote habis? Ketika baterainya habis, responsnya bisa berkurang atau bahkan hilang sehingga smart entry key tidak berfungsi. Jangan panik, lakukan langkah berikut ini untuk mengatasinya.
1. Cobalah untuk membuka kunci secara manual dengan menekan tombol di remote. Dekatkan pada receiver mobil yang biasanya terdapat di balik kaca depan atau belakang. Anda dapat mempelajari buku manual kendaraan atau diskusi dengan teknisi bengkel resmi toyota terkait posisi receiver.
2. Kalau ternyata tidak berhasil, Anda bisa membuka pintu secara manual dengan memanfaatkan anak kunci yang tersimpan di dalam remote. Biasanya di sudut remote ada celah kecil untuk mengungkit atau menarik anak kunci keluar. Setiap mobil bisa berbeda caranya.
3. Setelah berhasil mengeluarkan anak kunci tersebut, gunakan untuk membuka pintu mobil secara manual.
4. Setelah berhasil membuka pintu dan duduk di kursi pengemudi, tidak perlu bingung saat akan menyalakan mesin dalam kondisi baterai habis.
5. Caranya, hanya tinggal tempelkan logo Toyota yang ada di remote smart entry key ke arah tombol engine start stop dan tekan tombolnya sehingga mesin mobil bisa menyala.
6. Ketika sampai di tujuan, coba gunakan kembali smart entry key untuk mengunci dan membuka pintu mobil. Jika ternyata tidak masalah, kemungkinan ada gangguan eksternal di lokasi pertama. Tapi tetap jangan kesampingkan potensi baterai remote habis, apalagi kalau belum diganti dalam waktu lama.
7. Segera sambangi bengkel resmi Toyota terdekat untuk pemeriksaan kondisi smart entry key dan mengganti baterai remote. Jangan ditunda karena berarti fungsi anti theft tidak dapat dimanfaatkan kalau penguncian pintu mobil dilakukan secara manual.
8. Usia pakai baterai remote bisa berbeda-beda tergantung pemakaian, sehingga tidak dapat ditentukan pasti durasi pemakaiannya. Makanya ketika terdeteksi mulai ada masalah, segera kunjungi bengkel resmi Toyota untuk pengecekan.