
Technology
26 Jan 2023
Bagaimana bZ4X Membawa Anda Menjelajah Lebih Jauh
Bagaimana bZ4X Membawa Anda Menjelajah Lebih Jauh
By salsa
bZ4X adalah mobil listrik Toyota yang akhirnya dipasarkan di Indonesia. Lewat salah satu SUV unggulan dalam lineup Battery EV, Toyota menjanjikan pengalaman berkendara yang lebih nyaman dan lebih mulus bagi penggunanya. Salah satu hal paling menyenangkan dari bZ4X adalah kendaraan satu ini diciptakan sebagai SUV elektrik yang fokus pada performa kendaraan, sembari mengedepankan aspek keamanan berkendara yang prima.
Lewat rilis di website Toyota Global, bZ4X disebut-sebut sebagai SUV yang memungkinkan untuk dikendarai selama bertahun-tahun, sekaligus merupakan kendaraan listrik yang sanggup menempuh jarak - estimasi - hingga 500 km dalam kondisi baterai penuh (full charge).
Berkat Kualitas dan Durabilitas
Kemampuan bZ4X dalam mencapai jarak tempuh hingga 500 km tentu ditopang oleh keberadaan baterai lithium-ion berkapasitas 71,4 kWh. Kunci kualitas baterai tersebut ada pada proses monitoring kinerja baterai berdasarkan temperatur terkini dan voltase.
Andaikan sensor monitoring mendeteksi panas abnormal pada baterai, pusat kontrol elektrik seketika itu juga akan melakukan serangkaian tindakan untuk mencegah masalah membesar. Dan fitur ini baru satu hal dari sekian banyak sistem baterai yang menjamin kualitas dan durabilitas motor listrik bZ4X.
Lebih jauh lagi, Toyota mengadopsi sistem pendinginan berbasis air untuk memastikan kestabilan suhu setiap sel baterai. Water cooling system itu sekaligus terkoneksi dengan sistem AC kendaraan.
Kombinasi antara sistem pendinginan baterai, sekaligus sensor monitoring performa baterai kendaraan, menjadikan Battery EV seperti bZ4X sebagai opsi kendaraan yang menerapkan teknologi terkini untuk menjaga performa mobil agar tidak hanya mampu menempuh jarak jauh, namun juga awet dan bisa dikendarai hingga puluhan tahun.