
Travel
13 May 2022
Dispensasi Perpanjang SIM yang Habis Masa Berlaku Saat Libur Lebaran
Dispensasi Perpanjang SIM yang Habis Masa Berlaku Saat Libur Lebaran
By salsa
Biasanya, SIM yang habis masa berlakunya tidak dapat diperpanjang dan kamu harus membuat SIM baru kembali.
Tapi, pihak kepolisian memberikan dispensasi dan kamu tetap bisa memperpanjang SIM yang mati di masa libur Lebaran.
Padahal, jika masa berlaku SIM habis dan kamu tidak melakukan perpanjangan lewat satu hari pun, maka harus membuat SIM baru.
Ini akan menyulitkan karena kamu harus kembali mengikuti ujian teori dan praktik.
Dispensasi Sim Mati Saat Libur Lebaran
Masalahnya, selama masa libur Lebaran pelayanan SIM sempat tutup.
Makanya, Kepolisian memberikan dispensasi bagi pemegang SIM yang masa berlakunya habis selama libur Lebaran.
Dispensasi ini membuat SIM yang sudah kedaluwarsa tak perlu proses bikin SIM baru.
Jadi, pemohon SIM cukup melakukan mekanisme perpanjangan SIM.
Kebijakan itu tertuang dalam Surat Telegram Kapolri kepada para Kapolda Nomor: ST/785/IV/YAN.1.1./2022.
Dalam Surat Telegram tersebut dikatakan pelayanan SIM kepada masyarakat diliburkan pada tanggal 29 April hingga 8 Mei 2022.
Bagi pemegang SIM yang masa berlakunya habis selama libur Lebaran atau tanggal 29 April 2022 sampai 8 Mei 2022, bisa segera diperpanjang.
Namun, bagi masyarakat pemegang SIM yang sudah lewat masa berlakunya dan tidak diperpanjang, SIM itu dinyatakan tidak berlaku lagi dan tidak dapat melakukan proses perpanjangan.
Kamu harus melalui proses penerbitan SIM baru dengan persyaratan administrasi, ujian, dan PNBP sesuai ketentuan penerbitan SIM baru.
Syarat Perpanjangan SIM
1. Foto Kopi KTP yang masih berlaku,
2. Foto Kopi SIM lama dan SIM asli,
3. Bukti Cek Kesehatan.
Daftar lengkap biaya perpanjangan SIM A, SIM B, dan SIM C sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2016 tentang Penerimaan Negara Bukan Pajak:
- SIM A dan A Umum: Rp 80.000
- SIM B dan B1 umum: Rp 80.000
- SIM B2 dan B2 Umum: Rp 80.000
- SIM C: Rp 75.000
- SIM C1: Rp 75.000
- SIM C2: Rp 75.000
- SIM D: Rp 30.000
- SIM D Khusus D1: Rp 30.000
- SIM Internasional: Rp 225.000
Biaya perpanjangan SIM tersebut di atas belum mencakup biaya asuransi, tes kesehatan dan tes psikologi.