All New Alphard HEV

All New Alphard HEV

Starting FromRp1.381.100.000

Explore Get Your Offer
New GR Supra

New GR Supra

Starting FromRp2.237.600.000

Explore Get Your Offer
All New GR 86

All New GR 86

Starting FromRp998.600.000

Explore Get Your Offer
New Hilux D Cab

New Hilux D Cab

Starting FromRp442.200.000

Explore Get Your Offer
New Dyna

New Dyna

Starting FromRp398.400.000

Explore Get Your Offer
New Hiace Premio

New Hiace Premio

Starting FromRp647.300.000

Explore Get Your Offer
All New Voxy

All New Voxy

Starting FromRp607.800.000

Explore Get Your Offer
New Hilux S Cab

New Hilux S Cab

Starting FromRp281.900.000

Explore Get Your Offer
All New Vios

All New Vios

Starting FromRp363.200.000

Explore Get Your Offer
All New Avanza

All New Avanza

Starting FromRp237.100.000

Explore Get Your Offer
All New Veloz

All New Veloz

Starting FromRp290.700.000

Explore Get Your Offer
New Camry

New Camry

Starting FromRp799.300.000

Explore Get Your Offer
New Camry HEV

New Camry HEV

Starting FromRp937.400.000

Explore Get Your Offer
New Calya

New Calya

Starting FromRp164.700.000

Explore Get Your Offer
All New BZ4X BEV

All New BZ4X BEV

Starting FromRp1.190.000.000

Explore Get Your Offer
Compare Models

Click Models menu above to close

Models

tc_3978

Bijaksana Mengemudi Mobil Berukuran Besar, Pahami Karakter Kendaraan dan Kendalikan Emosi di Jalan

Bijaksana Mengemudi Mobil Berukuran Besar, Pahami Karakter Kendaraan dan Kendalikan Emosi di Jalan

Mobil besar atau bongsor cukup disukai oleh pengendara, seperti SUV karena tampilannya yang berwibawa dan bertenaga besar. Masalahnya, ada pengemudi yang kurang hati-hati ketika mengemudikan mobil jenis ini lantaran postur tubuh yang besar membuat mereka merasa superior.

Padahal kamu justru harus lebih waspada karena tubuh yang besar membatasi untuk mengecek kondisi sekitar mobil dan tenaga besar akan membuat kamu terlena. Dikutip dari inews.id, ada sejumlah hal harus diperhatikan ketika mengemudi mobil jenis ini supaya aman di jalan.

1. Bijaksana Ketika Mengemudi

Kendaraan jenis ini, terutama yang bermesin diesel modern, sangat bertenaga sehingga begitu menggoda untuk dipacu. Padahal jalan merupakan sarana publik dan kamu wajib mematuhi aturan lalu lintas seperti batas kecepatan maksimal. Perhatikan situasi dan jangan memacu mobil di jalan yang ramai atau sempit.

2. Kendalikan Emosi di Jalan

Karena mengemudikan mobil besar, kamu malah jadi mudah terprovokasi oleh manuver driver lain. Seperti saat ada mobil lain masuk jalur dan segera ditutup karena merasa mobil kamu lebih besar dan bertenaga. Tidak perlu melakukan tindakan emosional yang dapat memicu pertikaian dan kecelakaan.

3. Butuh Ruang Lebih untuk Bermanuver 

Mobil dengan dimensi besar menuntut ruang lebih ketika manuver, seperti parkir atau balik arah. Termasuk membatasi daya pandang keluar sehingga membuat kamu harus ekstra waspada dan tidak bisa sembarangan manuver. Keterbatasan visibilitas juga meningkatkan blind spot sehingga dilarang pindah lajur seenaknya.

4. Pelajari Karakter Kendaraan 

Pahami karakter mobil bongsor yang dibawa, mulai dari performa hingga pengendaliannya. Lonjakan tenaga yang besar dan tiba-tiba bisa menyulitkan jika gagal dikendalikan. Termasuk memahami fitur, dimensi, dan hal lain ketika mengemudi, sehingga bisa lebih memahami cara mengemudikannya dengan bijak.

5. Hati-hati Jarak Pengereman

Urusan akselerasi, mobil besar dengan mesin powerful bukan perkara sulit. Namun, mobil besar membutuhkan jarak pengereman yang lebih jauh, apalagi saat hujan atau jalanan basah. Oleh sebab itu, jangan melakukan pengereman mendadak yang bisa membahayakan.

6. Pastikan Parkir di Lokasi yang Aman

Karena ukuran mobil besar, berhenti di pinggir jalan dapat mengganggu kelancaran lalulintas. Apalagi kalau sampai bodi mobil masih berada di badan jalan yang dapat mengganggu kelancaran dan berisiko kena tabrak dari belakang. Lebih baik manfaatkan area parkir seperti pom bensin atau mini market yang relatif aman.

7. Manfaatkan Fitur Safety Kendaraan

Ada banyak fitur yang dapat membantu kamu ketika mengemudi di jalan, termasuk untuk mobil bongsor. Seperti kamera mundur yang membantu memantau kondisi di belakang mobil saat parkir atau mundur. Fitur Blind Spot Monitor membantu dalam memantau blind spot mobil dengan memberikan peringatan.

Termasuk fitur canggih Toyota Safety Sense yang dapat membantu dalam menjaga kewaspadaan pengemudi dan memberikan bantuan dalam kondisi darurat. Fitur Hill Start Assist membantu ketika harus start dari kondisi menanjak dan Vehicle Stability Control menjaga stabilitas mobil waktu manuver cepat.

8. Tingkatkan Skill Mengemudi

Sebaiknya kamu sering berlatih kemampuan hard skill dan soft skill ketika mengemudi mobil. Hard skill adalah ilmu bagaimana mengenal, memahami, dan mengoperasikan kendaraan dengan benar, di mana soft skill adalah ilmu dalam menerapkan perilaku, etika, dan kebiasaan yang aman di jalan raya.

9. Pastikan Mobil Dalam Kondisi Prima 

Kamu pasti tidak mau ketika menghentikan laju mobil tidak berhasil karena rem blong. Atau wiper dan AC mati serta mobil sulit dikendalikan saat melintasi jalan basah. Permasalahan tersebut bisa mengakibatkan kecelakaan. Solusinya mudah, yaitu servis berkala di bengkel resmi Toyota.


Back to top