
Automotive
25 Jan 2023
Benarkah Spooring dan Balancing Penting? Keuntungannya Dijelaskan di Konten Ini
Benarkah Spooring dan Balancing Penting? Keuntungannya Dijelaskan di Konten Ini
By adminConnect
Salah satu hal penting dalam perawatan pelek mobil adalah spooring dan balancing. Disarankan untuk melakukan spooring dan balancing dalam upaya menjaga kinerja ban mobil sebagai salah satu komponen penting pada kendaraan.
Mengapa? Tugas ban dibantu oleh sistem kemudi yang mengatur pergerakan ban di jalan, satu paket dengan sistem suspensi yang bertugas meredam guncangan.
Kerjasama ban dan komponen di kolong mobil membuat kamu merasa nyaman saat berkendara. Supaya ban atau roda mobil tetap dapat bekerja dengan baik, ada proses spooring dan balancing.
Penjelasan Spooring dan Balancing
Spooring adalah proses meluruskan kembali sudut geometri empat roda mobil seperti setelan awal sesuai ketentuan pabrikan. Roda yang selaras membuat kaki-kaki mobil dapat bekerja dengan baik sehingga mobil mudah dikendalikan dan nyaman di jalan.
Sedangkan balancing menyeimbangkan keempat roda agar putarannya menjadi seimbang sehingga membuat ban mobil dapat berputar dengan baik dan menjaga kenyamanan penumpang. Kondisi roda dapat berubah mengingat kondisi jalan yang kamu lalui.
Tanda Mobil Butuh Spooring
Mobil akan terasa sulit saat dikendalikan dan hampa saat manuver. Gerakan setir seperti tidak terkoneksi dengan ban depan dan ban cukup liar saat terantuk lubang.
Tanda lain yang dapat dilihat adalah keausan ban yang tidak merata hanya di salah satu sisi luar atau dalam saja. Untuk ini kamu harus cek suspensi mobil karena shock absorber mungkin bermasalah sehingga tidak mampu bekerja dengan baik.
Termasuk pula komponen setir yang pegang peran mengendalikan laju mobil. Paling mudah, lepaskan kemudi saat kecepatan sekitar 40-60 km/jam dalam kondisi jalan aman. Jika kemudi menarik ke satu sisi secara ekstrem, artinya mobil butuh spooring alias dikalibrasi ulang keselarasan kaki-kakinya.
Tanda Mobil Butuh Balancing
Balancing dibutuhkan agar ban tetap dapat berputar sempurna tanpa vibrasi karena vibrasi akibat ban tidak balans bisa mengurangi kenyamanan dan kestabilan ban. Tanda ban butuh balancing adalah getaran ban di kecepatan tertentu yang hilang saat kecepatan ditambah atau dikurangi. Untuk amannya, lakukan balancing ketika spooring.
Keuntungan Spooring dan Balancing
Kedua proses di atas juga bisa menjaga usia ban dan komponen kaki-kaki, serta mobil terasa stabil dan nyaman. Keausan telapak ban dapat terdistribusi rata. Termasuk membuat ban lebih mudah saat menggelinding yang secara tidak langsung akan menghemat konsumsi bensin.
Yang tidak kalah penting, ketika proses spooring dan balancing, kamu juga bisa sekaligus melakukan pengecekan dan perawatan komponen setir dan suspensi karena semuanya merupakan satu paket komponen dimana kinerjanya saling mempengaruhi.
Roda yang dapat dikendalikan dengan baik membuat kamu merasa tenang ketika mengemudi dan mereduksi risiko kecelakaan. Silakan spooring dan balancing di bengkel resmi Toyota untuk memperoleh hasil yang optimal.