All New Alphard HEV

All New Alphard HEV

Starting FromRp1.381.100.000

Explore Get Your Offer
New GR Supra

New GR Supra

Starting FromRp2.237.600.000

Explore Get Your Offer
All New GR 86

All New GR 86

Starting FromRp998.600.000

Explore Get Your Offer
New Hilux D Cab

New Hilux D Cab

Starting FromRp442.200.000

Explore Get Your Offer
New Dyna

New Dyna

Starting FromRp398.400.000

Explore Get Your Offer
New Hiace Premio

New Hiace Premio

Starting FromRp647.300.000

Explore Get Your Offer
All New Voxy

All New Voxy

Starting FromRp607.800.000

Explore Get Your Offer
New Hilux S Cab

New Hilux S Cab

Starting FromRp281.900.000

Explore Get Your Offer
All New Vios

All New Vios

Starting FromRp363.200.000

Explore Get Your Offer
All New Avanza

All New Avanza

Starting FromRp237.100.000

Explore Get Your Offer
All New Veloz

All New Veloz

Starting FromRp290.700.000

Explore Get Your Offer
New Camry

New Camry

Starting FromRp799.300.000

Explore Get Your Offer
New Camry HEV

New Camry HEV

Starting FromRp937.400.000

Explore Get Your Offer
New Calya

New Calya

Starting FromRp164.700.000

Explore Get Your Offer
All New BZ4X BEV

All New BZ4X BEV

Starting FromRp1.190.000.000

Explore Get Your Offer
Compare Models

Click Models menu above to close

Models

tc_2921

Tips Menghilangkan Bau Tidak Sedap alias Apak di Kabin Mobil Setelah Mudik Lebaran

Tips Menghilangkan Bau Tidak Sedap alias Apak di Kabin Mobil Setelah Mudik Lebaran

Saat Lebaran, mobil kamu dinaiki oleh banyak orang dan dijejali barang bawaan.

Dalam perjalanan, penumpang juga akan makan dan minum di dalam mobil.

Ditambah, alas kaki yang kotor karena hujan semakin membuat kabin mobil kotor dan bau.

Apalagi kalau kamu membawa penumpang yang mudah mabuk darat atau anak kecil yang berpotensi membuat kabin semakin kotor dan bau.

Meskipun kabin mobil sudah dibersihkan, ada potensi bau tidak sedap alias apak masih tertinggal.

Sumber Utama Bau Tidak Sedap

Karpet, panel pintu, dan jok mobil merupakan sumber utama bau apak dalam kabin.

Banyak cara air masuk ke dalam dan berbekas di karpet.

Seperti alas kaki yang basah, rembesan air saat melewati atau terendam banjir atau bagian dek yang telah keropos sehingga air masuk ke dalam kabin mobil.

Cara Menghilangkan Bau Tidak Sedap

Lakukan inspeksi dengan mencium bagian dari kabin mobil yang dicurigai menimbulkan bau tidak sedap.

Setelah ketemu, jalan satu-satunya menghilangkan bau adalah dengan cara dicuci dan dijemur sampai kering.

Bau apak dan sisa air tidak akan hilang bila bagian yang bau tersebut hanya diangin-anginkan.

Bagian yang bau harus dicuci, disikat dengan sabun, dan dijemur hingga benar-benar kering sehingga tidak meninggalkan jejak bau apak.

Jika masih ada jejak bau, artinya kamu harus mengganti bagian tersebut dengan yang baru karena bau tidak akan hilang.

Hindari Pewangi Ruangan

Pewangi tidak dianjurkan karena aromanya malah akan bercampur dengan bau apak dan membuat suasana kabin tidak nyaman.

Apalagi jika ada penumpang yang alergi bau tertentu, malah akan membuat terpicu alerginya.

Dan yang pasti belum tentu jamur atau bakteri juga ikut hilang.

Kunci utama menciptakan kabin mobil yang nyaman adalah dengan selalu menjaga kebersihannya.

Cuci dan bersihkan mobil kamu secara rutin, dan jangan merokok atau meninggalkan sisa makanan di dalam mobil.

Gunakan vacuum cleaner untuk membersihkan seluruh bagian kabin mobil meski tidak kehujanan.

Pasang Air Purifier

Air purifier bisa dijadikan pilihan untuk kamu yang tinggal di lingkungan dengan kualitas udara kurang memadai.

Tidak hanya menetralisir bau atau asap, air purifier juga mampu membunuh virus atau bakteri yang menyebar melalui udara.

Alat ini tidak mendinginkan ruangan seperti AC, namun yang terpenting adalah menghasilkan udara yang segar, bersih dan bebas polusi.

Dengan alat ini, partikel alergen atau penyebab alergi dapat dihilangkan sehingga kamu tidak perlu khawatir terkena serangan bakteri atau virus.

TMO Cabin Disinfectant

Setelah dipastikan kabin mobil kamu benar-benar kering dan tidak tercium lagi bau apek, gunakan TMO Cabin Disinfectant yang terbukti mampu menghilangkan bakteri hingga 99.9%, serta terbukti aman untuk manusia dan juga interior kendaraan.

Menyegarkan aroma udara kabin mobil, dan mudah digunakan sendiri oleh siapapun, kapanpun, dimanapun.

Serta yang tidak kalah penting, produk TMO Cabin Disinfectant telah memiliki izin edar dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Dapatkan TMO Cabin Disinfectant dengan harga yang terjangkau di seluruh Jaringan bengkel resmi Toyota di Indonesia.


Back to top